GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENAGA KESEHATAN TENTANG INDIKATOR RAWAT INAP DI RS KHARISMA PARAMEDIKA

  • Nurmalawati Kusumah Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
  • Rizqi Syahrul Ramadhani Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
  • Niko Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Keywords: Indikator Rawat Inap, Pengetahuan, Rumah Sakit

Abstract

Latar Belakang: Rumah Sakit Kharisma Paramedika merupakan rumah sakit tipe D dengan pasien rata rata tahunan adalah 2.101 pasien rawat inap, 23. 179 pasien rawat jalan dan 14. 625 pasien gawat darurat. Pada rumah sakit Kharisma Paramedika belum dilakukan penghitungan hari perawatan yang digunakan sebagai bahan perhitungan indicator rawat inap. Data indicator rawat inap yang ada belum ideal antara lain : BOR 39, 6%, LOS 2, 68 hari, TOI 4, 32 hari.

Tujuan: Untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan tenaga kesehatan RSU Karisma Paramedika tentang indikator rawat inap

Metode: Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan cross sectional dengan subyek penelitian yaitu tenaga kesehatan yang berkaitan dengan data indikator rawat inap dengan objek yang diteliti adalah pengetahuan tenaga kesehatan tentang indikator rawat inap. Instrumen penelitian berupa kuesioner yang telah dilakukan uji validitas. Teknik analisis data menggunakan univariat

Hasil: Mayoritas tenaga kesehatan yang memiliki tingkat pengetahuan baik berada pada rentang usia 20 - 25 dengan jumlah 3 orang, berdasarkan latar belakang Pendidikan tenaga kesehatan mayoritas yang memiliki tingkat pengetahuan cukup adalah petuags yang berlatar belakang pendidikan Diploma Tiga, berdasarkan masa kerja tenaga kesehatan, mayoritas tenaga kesehatan yang memiliki tingkat pengetahuan baik berada rentang masa kerja baru.

Kesimpulan: Mayoritas tenaga kesehatan memiliki pengetahuan indikator rawat inap yang cukup.

References

1. Indonesia R. UU no. 44 Tahun 2009 Tentang RS [Internet]. Undang-Undang Republik Indonesia 2009 p. 41. Available from: https://peraturan.go.id/common/dokumen/ln/2009/uu0442009.pdf
2. Purwoastuti, Endang And Siwi, E. (2015), Mutu Pelayanan Kesehatan Dan Kebidanan, Yogyakarta, Pustaka Baru Press.
3. Robetty, R., Afrilia, A., Imelda, D.A., Bilal, J., Medan, N. And Imelda, M.A. (2017), “Gambaran Pengetahuan Petugas Rekam Medis”, Jurnal Ilmiah Perekam Medis Dan Informasi Kesehatan Imelda, No. 2.
4. Eliana S. (2016), “Kesehatan Masyarakat”, 2nd Ed., Vol. 4, Kementrian Kesehatan, Pp. 88–100.
5. Urim Gabriel Dinasti Laowo And Scere Sophia Sitorus. (2016), “Tingkat Pengetahuan Petugas Rekam Medis Tentang Sensus Harian Rawat Jalan Di Rumah Sakit Umum Imelda Pekerja Indonesia Medan”, Jurnal Ilmiah Kesehatan Masyarakat, Vol. 1 No. 4, Pp. 555–560, Doi: 10.55123/Sehatmas.V1i4.913.
6. Higgs, J. (2014), “Health Practice Relationships. In N Patton, J Higgs, A Croker, D Tasker & J Hummell (Eds), Health Practice Relationships. Practice, Education, Work And Society”, Vol. 9, Rotterdam, Pp. 3–8.
7. Ananda, Y. (2017), “Relations Nursing Service Quality Satisfaction Level Of Patient In Room Interne Inpatient Hospital Dr. Padang Rasidin 2017”, Jurnal Stikes Alfiah Padang, Pp. 1–11.
8. Kasim, F. (2021), “Hubungan Pelayanan Rekam Medis Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Jalan Di Rumah Sakit Grandmed Lubuk Pakam (Relationship Of Medical Record Services To Outpatient Satisfaction At Grandmed Lubuk Pakam Hospital)”, Jurnal Kesehatan Masyarakat, Vol. 4 No. 2, Pp. 2655–0849.
9. Nur Afiah And Hikma. (2020), Pengaruh Usia Dan Masa Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada Pt. Maruki Internasional Indonesia, Politeknik Ati Makassar, Makassar, 6 November.
10. Sumarni N, Si M. PENGARUH USIA DAN MASA KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA PT BPRS HAJI MISKIN PANDAI SIKEK KAB.TANAH DATAR SKRIPSI Disusun untuk memenuhi syarat memperoleh gelar sarjana Ekonomi (SE) pada program studi S1 Perbankan Syariah TSURAYYA NURUL NAFISAH.
11. Vera Sesrianty. (2018), “Hubungan Pendidikan Dan Masa Kerja Dengan Keterampilan

Perawat Melakukan Tindakan Bantuan Hidup Dasar”, Jurnal Kesehatan Perintis , Vol. 5, Pp. 165–170.
12. Syahdilla And Susilawati. (2022), “Humantech Jurnal Ilmiah Multi Disiplin Indonesia Pengaruh Latar Belakang Pendidikan Terhadap Kinerja Dan Produktivitas Tenaga Rekam Medis Dan Informasi Kesehatan”, Jurnal Ilmiah Multi Disiplin Indonesia2022, Vol. 1.
Published
2023-11-22
Section
Articles